twitter

Minggu, 27 Oktober 2019

Cooking Demo Bersama Chef Thomas


PERKENALKAN 
OLAHAN  STEAK MAHI MAHI
DENGAN TEKNIK HIBACHI 

KEPADA MAHASISWA

Chef Thomas Denny  menggelar chooking demo Steak Mahi Mahi (juga disebut dolphin fish) dengan teknik  memasak ala Jepang, Hibachi Teppanyaki.  

Acara tersebut berlangsung Kamis siang (24/10) di Tristar Samator, Jalan Raya Kedung Baruk No: 26 – 28 Surabaya. Chef Thomas beraksi di depan 15 mahasiswa kuliner tahun pertama. Cooking demo diawali dengan sulutan api yang membumbung  di atas teppan (panggangan plat baja).

Opening dengan permainan api tersebut  merupakan kejutan yang menghadirkan kesan “wah”. Disusul atraksi gerakan akrobatik, memainkan spatula, fork (garpu), knife (pisau). Dilempar dan diputar-putar sambil dibenturkan ke teppan berulang kali hingga menimbulkan suara yang khas. Semua itu dilakukan saat dia sedang  memasak. 
 
  
Seni memasak klasik yang fenomenal ini, biasanya menjadi hiburan spesial bagi pengunjung sebuah restoran masakan  Jepang.  Chef memasak sambil melakukan atraksi dengan gaya jenaka. Misalnya, sebutir telur yang belum dimasak,  dilambung-lambungkan ke udara menggunakan spatula.  Kadang, telur itu menghilang masuk ke dalam topinya atau ke saku bajunya.
 
Teknik Hibachi Teppanyaki  ini diajarkan di Tristar Culinary Institute Group lewat mata kuliah  Master of Demonstration. Tiga jenis skill yang diajarkan, masing-masing, Hibachi Teppanyaki, Spinning Pizza dan Lamian atau mie tarik yaitu membuat mie dengan tangan kosong.
Chef Thomas  yang dijuluki “Maestro Hibachi”  memiliki pengalaman 18 tahun sebagai chef hibachi di luar negeri. Kini dia mendedikasikan ilmunya  sebagai dosen kuliner di Tristar Culinary Institute dan Akademi Pariwisata Majapahit (Akreditasi A). 
 
Cooking Demo Kamis siang itu, spesial diikuti oleh para mahasiswa  tahun pertama jurusan  kuliner Tristar Samator.  Mereka bukan hanya diperkenalkan  cara memasak  menu Steak Mahi Mahi  dengan teknik Hibachi Teppanyaki.  Tetapi juga diajarkan teknik membuat fillet ikan.  
Bahan Steak Mahi Mahi itu adalah  fillet ikan, yaitu irisan daging ikan tanpa sisik, tanpa  tulang dan tanpa kulit sehingga yang tertinggal hanya daging segarnya  saja.  Chef Thomas  juga mengajarkan  teknik membuat fillet dan butterfly fillet, yaitu  kedua irisan  daging ikan saling bergandengan.  
 
Ketika daging ikan dipanggang di atas teppan, terlihat tebal dan utuh. Chef  Thomas memainkan ujung spatula, tiba-tiba  daging ikan terbelah menjadi dua irisan lebih tipis dan melebar.  
 
Dua plating Steak Mahi Mahi hasil olahan Chef Thomas, dicicipi bersama. Satu plating \ diberikan kepada  Presdir  Tristar Institute Group, Ir. Juwono Saroso, MM., M.MPar. Satu lagi dinimati bersama oleh mahasiswa.  //bahar
***
Tristar Institute Group
School of Culinary – Baking Pastry Art, , Hospitality, Cruise,
D3 Hotel & S1 Food Technology
Website: www.tristaronline.info

*Akpar Majapahit
Jln. Raya Jemursari 244. Surabaya
Telp:  031 8433224-5. 081232539310. 081233752227.

*Tristar Samator Surabaya
Trestelle Accademia Culinaria, Skysuites Soho - The Samator
Jl. Raya Kedung Baruk, No. 26-28, Surabaya. Telp. 0813-2835-1770

*Tristar Manyar  Surabaya
Trestelle Accademia Culinaria a Passticeria,
Jl. Raya Manyar Kertoarjo, 74 Surabaya.  Info: 081216181016.

*Tristar Semarang
Metro Sports Center Jalan MT. Haryono 1014 – 1016 Semarang - Jawa Tengah.
Info: 0821 9292 7122,
0852 5975 5968, 0812 3375 2227, 0813 3035 0822 dan  0812 3253 9310
*Tristar Institute Pontianak.
Jl. Supadio Kec Sungai Raya - Kab Kuburaya
Pontianak Telp. 0812 5687 2158. 0812 3375 2227.  0812 3253 9310.

*Tristar Institute Bogor
Jln. Raya Tajur No 33, Bogor
Telp: 0251-8574434, 081272017761, 081217929008

*Tristar Institute BSD
Jln. Pahlawan Seribu - Raya Serpong Ruko BSD Sektor 7 / Blok RL 31-33
Telp: 021-5380668,  082122565898, 082129912050.

*Tristar Institute Kota Wisata Batu
Jln. Bukit Berbunga 10 Batu
Telp: 0341-3061525,
0821 2945 2015

*Tristar Institute Kaliwaron
Jln. Raya Kaliwaron 58 - 60 Surabaya Telp: 031 5999593, 08223005 9993. 0812-3023-0430

Tidak ada komentar:

Posting Komentar